Home » Tips & Trick » Bimbel Guide » Mau Dapat Nilai Tinggi di Sekolah? Quipper Video Akan Membantumu!

Mau Dapat Nilai Tinggi di Sekolah? Quipper Video Akan Membantumu!

Quipper
Video-video pembelajaran di Quipper berisikan banyak cara pemahaman suatu pelajaran dengan cara yang mudah kamu cerna. Karena, tutor-tutornya merupakan orang-orang yang ahli di bidangnya dan mengerti bagaimana menyampaikannya agar mudah dimengerti. Kali ini Quipper akan memberikan beberapa tips agar dapat memaksimalkan Quipper video sehingga kamu dapat belajar secara maksimal.

Tontonlah Video Belajar Saat Kamu Tengah Fresh

Kelebihan yang bisa kamu dapatkan dengan Quipper video ialah kamu bisa menontonnya kapan saja. Hal itu membuat kamu lebih nyaman dan tidak tertekan ketika belajar. Dengan begitu, pelajaran yang disampaikan tutor-tutor keren dalam video pembelajaran itu dapat kamu serap dengan baik.

Agar kamu dapat menyerap pelajaran dari Quipper video dengan cepat, ada baiknya kamu memilih waktu yang tepat, yakni ketika tubuh kamu dalam kondisi fit atau fresh. Keadaan tubuh itu penting karena dapat mempengaruhi daya serap otak kamu sehingga saat menerima pelajaran kamu bisa lebih maksimal. Waktu terbaik untuk kamu menonton Quipper video ialah libur sekolah, baik libur mingguan atau libur nasional.

Bila kamu tipe anak yang terbiasa bangun pagi, ada baiknya kamu menonton video pembelajaran saat pagi hari, setelah sarapan pagi atau berbarengan dengan sarapan pagi. Bila kamu tipe anak yang sedikit kesulitan bangun pagi, kamu bisa menontonnya setelah jam makan siang.

Tentunya, pilihan waktu itu bergantung pada kondisi tubuh kamu. Dengan tubuh dalam kondisi fresh, pastinya semangat belajar kamu juga tengah pada puncaknya. Dengan begitu, kamu akan termotivasi belajar melalui video-video pembelajaran dari tutor-tutor kece Quipper.

Hal terpenting harus kamu ingat ialah jangan terlalu memaksakan diri menonton video Quipper bila kondisi kamu sedang tidak fit. Sebab, hal itu hanya akan menambah beban pada tubuh kamu yang pastinya akan melemahkan kondisi badanmu.

Selain itu, menonton saat keadaan tidak fit dapat dipastikan tak ada materi yang akan kamu serap. Hal itu dikarenakan kondisi otak tengah dalam keadaan yang tidak memungkinkan menerima suatu hal secara penuh. Efeknya, materi yang kamu tonton tidak akan terserap sepenuhnya.

Cerdaslah Menggunakan Media Sosialmu!

Padukan Menonton Video Pembelajaran dengan Latihan Soal

Untuk memaksimalkan pemahaman kamu dari materi yang diajarkan dalam video pembelajaran Quipper, ada baiknya kamu juga sering melakukan latihan soal. Karena, latihan soal akan menjadi piranti kamu untuk mempertajam pengetahuan kamu setelah menonton video Quipper.

Kamu bisa melakukannya secara rutin agar materi yang disampaikan tutor dalam video dapat kamu serap dengan cepat. Selain itu, melakukan latihan soal setelah menonton video pembelajaran akan membuat kamu lebih cepat mengerti bagaimana strategi yang tepat untuk memahami materi dalam video pembelajaran Quipper.

Ada kalanya, pada suatu video Quipper berisikan pembahasan soal dalam latihan soal. Bila kamu merasa ada soal yang sulit atau kamu menjawabnya dengan salah maka kamu perlu melihat video tersebut. Dengan begitu, kamu akan mengerti di mana letak kesalahan dan bagaimana strategi untuk memecahkan soal tersebut.

Adapun, dalam video Quipper, kamu akan diberikan strategi menjawab soal yang ideal. Sehingga, bila kamu menemukan soal yang serupa dengan latihan soal maka kamu sudah mengetahui bagaimana cara ideal penyelesaiannya. Hal ini tentunya akan sangat membantu kamu bila berhadapan dengan soal ujian sesungguhnya.

Dengan memadukan latihan soal dengan video pembelajaran Quipper, maka kamu akan terlatih menghadapi tiap soal di depan matamu. Dengan sendirinya, kamu akan cepat beradaptasi dengan ragam macam soal yang ada.

Bacalah Catatan Dari Tutor Sehabis Menonton Videonya

Selain memiliki video pembelajaran dan latihan soal, Quipper juga membekali kamu dengan catatan yang bisa kamu unduh. Catatan itu berasal dari tutor Quipper yang berisikan materi-materi yang dapat membantu kamu memahami mata pelajaran pada video pembelajaran Quipper.

Oleh sebab itu, bila kamu ingin cepat memahami materi dalam video Quipper, ada baiknya kamu juga membaca catatan-catatan tersebut. Dengan begitu, materi pelajaran dalam video pembelajaran Quipper menjadi lebih mudah kamu pahami.

Agar kamu bisa menyelaraskan diri antara menonton dan membaca catatan tersebut, maka kamu perlu melakukannya secara bertahap. Kamu bisa menonton terlebih dahulu video materinya hingga selesai lalu membaca catatan tersebut. Atau, kamu bisa melakukan sebaliknya, yakni membaca catatan terlebih dahulu baru menonton videonya.

Apapun cara kamu yang terpenting ialah jangan sampai melewatkan catatan-catatan tersebut. Sebab, merupakan alat bantu kamu untuk lebih memahami materi dari video pembelajaran. Dengan mempelajari catatan dan menonton video pembelajaran Quipper, maka kamu akan mendapatkan pengetahuan yang lengkap.

shutterstock_281158670_800x533

Buatlah Catatan-Catatan Penting Dari Video Quipper

Walaupun video Quipper bisa kamu tonton kapanpun, ada baiknya kamu tetap membuat catatan-catatan mengenai materi penting dari tutornya. Karena, dengan menuliskan materi itu dalam sebuah catatan dapat membantu kamu cepat mengingat akan materi tersebut.

Untuk mencatat materi penting itu ada baiknya kamu memperhatikan dengan seksama penyampaian tutor. Dengan menuliskan kembali, kamu dengan sendirinya berusaha memahami apa yang disampaikan tutor Quipper melalui videonya. Hal itu tentunya akan membantu kamu menyerap materi tersebut dengan maksimal.

Terkadang, tutor Quipper akan menyampaikan suatu hal berkaitan dengan strategi mengerjakan soal ataupun strategi memahami pelajaran dengan cepat. Kamu bisa mencatat strategi tersebut sehingga dapat kamu praktekkan kala kamu belajar mandiri atau tengah mengerjakan latihan soal.

Catatan itu juga berfungsi sebagai alat bantu kamu bila kamu tengah tidak dapat mengakses Quipper video. Misalnya, gadget kamu tengah lowbat atau kamu tengah kehabisan kuota internet. Jadi, catatan itu berfungsi sebagai piranti cadangan bila kamu tidak dapat mengakses Quipper video.

Mau Liburan Seru? Backpacker Aja!

Buat Jadwal Rutin Menonton Video Pembelajaran

Video pembelajaran Quipper terdiri dari beberapa pelajaran. Untuk dapat memahami semua materi tersebut maka kamu perlu membuat jadwal menonton video Quipper secara rutin. Kamu bisa menjadwalkannya berdasarkan kebutuhan kamu.

Kamu bisa menjadwalnya berdasarkan hari dan jam yang kiranya kamu memiliki waktu luang. Atau, kamu bisa menjadwalkannya berdasarkan pelajaran yang kamu ingin cepat memahaminya dari pelajaran lainnya.

Agar jadwal kamu tidak berantakan, kamu perlu mencatatnya dalam gadget kamu sehingga kamu tidak akan lupa. Selain itu, dalam pembuatan jadwal menonton video pembelajaran itu, ada baiknya kamu sertakan juga jadwal mengerjakan latihan soal. Dengan begitu, materi video itu akan kamu serap dengan baik.

Selain itu, kamu juga perlu melakukan jadwal reviewing video Quipper sehingga dapat membuat kamu dapat memantapkan diri akan pelajaran yang ingin kamu review. Dengan melakukan hal ini maka kamu dapat belajar dengan maksimal menggunakan video pembelajaran Quipper.

Itulah beberapa tips untuk memaksimalkan belajar menggunakan video pembelajaran Quipper. Ada baiknya, dalam menonton video pembelajaran Quipper kamu mengajak orang tua kamu. Hal itu penting karena dapat memotivasi kamu dalam belajar dan menunjukkan perkembangan belajar kamu melalui video pembelajaran Quipper.

Penulis: Muhammad Khairil

Lainya untuk Anda