Ini Dia Unit Kegiatan Mahasiswa di Universitas Negeri Jakarta

 

Quipperian, setelah menjadi mahasiswa, selain mencari ilmu di jalur pendidikan formal, kamu dianjurkan membangun networking dan mengembangkan bakat di lingkungan nonformal. Organisasi di kampus menjadi wadah kamu untuk mengembangkan minat dan memperdalam bakat yang kamu miliki. Universitas Negeri Jakarta (UNJ) memfasilitasi dan mengakomodasi para mahasiswa melalui Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM).

Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Universitas Negeri Jakarta

UKM di UNJ, hingga saat ini, telah memperoleh berbagai prestasi, baik di tingkat lokal maupun nasional. Jika berminat melihat kegiatan kemahasiswaan ini, kamu bisa datang ke gedung G UNJ. Berikut daftar organisasi unit kegiatan mahasiswa di UNJ.

Unit Kesenian Mahasiswa (UKM) 

Unit Kesenian Mahasiswa didirikan pada 24 April 1982. Tujuannya untuk memfasilitasi mahasiswa demi meningkatkan apresiasi seni dan mengembangkan bakat dan keseniannya. Unit Kesenian Mahasiswa mempunyai lima sub-unit kegiatan, yakni kesenian yang diwujudkan dalam Sanggar Seni Rupa Rawamangun (S-2R2), seni suara, sastra drama, seni tari, dan band.

Unit Kesenian Mahasiswa ini bekerja sama dengan berbagai lembaga dalam rangka mengisi acara di kegiatan yang diadakan lembaga tersebut. Subunit dari UKM ini bertanggung jawab atas sistem, program pembinaan, dan kurikulum demi terselenggaranya kegiatan di organisasi ini.

Kelompok Mahasiswa Peminat Fotografi (KMPF)

Saat ini, fotografi menjadi hobi yang memiliki banyak penggemar. Berkembangnya media sosial turut memengaruhi minat mahasiswa pada kegiatan merekam momen dengan menggunakan media kamera ini. Hasil rekaman ini berupa karya foto yang dipamerkan pada acara tertentu.

UNJ mendirikan Kelompok Mahasiswa Peminat Fotografi sebagai wadah kemahasiswaan yang bergerak di bidang fotografi. Quipperian yang tertarik dengan dunia fotografi, bisa bergabung dengan KMPF ini, setelah kamu menjadi mahasiswa UNJ.

Kelompok Mahasiswa Pecinta Alam Eka Citra

Quipperian suka dengan tantangan? Inilah tempatnya, Kelompok Mahasiswa Pecinta Alam Eka Citra. Salah satu organisasi tertua yang didirikan oleh mahasiswa UNJ ini tidak kehilangan peminatnya hingga saat ini. Kelompok Mahasiswa Pecinta Alam Eka Citra memiliki kurikulum yang berisi kegiatan terkait, seperti panjat tebing, naik gunung, dan ekspedisi alam. Organisasi kemahasiswaan ini memiliki visi membangun kultur kepedulian terhadap lingkungan dan alam sekitar.

Unit Kegiatan Olahraga (UKO)

Pada tanggal 12 Desember 1985, UKM yang membina dan mengembangkan potensi mahasiswa UNJ dalam berorganisasi dan berolahraga ini mendirikan organisasi yang disebut UKO. Saat ini, UKO memiliki 26 cabang olahraga. Organisasi ini berkontribusi dalam membangun citra UNJ melalui prestasi dalam tingkat nasional maupun internasional.

Lembaga Kajian Mahasiswa (LKM)

Pada awalnya, organisasi kemahasiswaan ini bernama Forum Diskusi Ilmiah Mahasiswa Ekaprasetya (FODIM-E). Pada 25 Oktober 1998, namanya berubah menjadi Lembaga Kajian Mahasiswa (LKM). LKM sebagai wadah yang bergerak di bidang penalaran mengembangkan kemampuan presentasi, moderasi, orasi, diskusi, analisis berpikir, dan penulisan karya ilmiah demi terciptanya wawasan ilmiah dan penalaran mahasiswa yang kritis dan dinamis.

Sinematografi Mahasiswa dan Televisi UNJ (Sigma TV UNJ)

Lembaga dokumentasi kemahasiswaan UNJ difasilitasi oleh kelompok Sinematografi dan Televisi (Sigma TV). Organisasi mahasiswa ini melingkupi bidang audiovisual, jurnalistik televisi, dan sinematografi. Mahasiswa UNJ dapat mengembangkan bakat dalam ranah perfilman dan broadcasting.

Badan Penyelenggara Radio Siaran (BPRS) Educational Radio (ERAFM-UNJ)

Pendirian organisasi kemahasiswaan ini dilatarbelakangi kegiatan menciptakan radio pada Program Studi Teknik Elektro Universitas Negeri Jakarta. Prodi ini memiliki mata kuliah yang berhubungan dengan radio. Seiring dengan bertambahnya peminat, maka didirikanlah komunitas penyelenggara siaran melalui radio. Radio komunitas berbasis pendidikan di dalam kampus ini menjadi wadah informasi untuk civitas akademika dan lingkungan sekitar.

Kelompok Sosial Pencinta Anak Universitas Negeri Jakarta (KSPA UNJ)

Salah satu organisasi kemahasiswaan yang menjunjung nilai kemanusiaan adalah KSPA UNJ. Mahasiswa dalam komunitas ini berperan sekaligus sebagai sukarelawan dan pendidik. Organisasi di bidang sosial yang menyelenggarakan TK keliling untuk anak-anak prasejahtera ini menjadi tempat berkumpul mahasiswa yang memiliki kecintaan pada dunia pendidikan anak.

Pramuka “Racana”

Organisasi di bidang kepramukaan tingkat universitas ini mewadahi pembinaan dan kepengurusan mahasiswa pada Dewan Racana Putera dan Dewan Racana Puteri.

Korps Sukarela – Palang Merah Indonesia (KSR-PMI)

Organisasi mahasiswa yang bergerak di bidang kemanusiaan, sosial, dan kesehatan ini berafiliasi dengan Palang Merah Indonesia.

Resimen Mahasiswa (Menwa)

Visi dari organisasi kemahasiswaan ini adalah mewujudkan semangat patriotisme dan nasionalisme dalam rangka bela negara Republik Indonesia.

Didaktika

Didaktika adalah wadah kemahasiswaan yang bertujuan mengembangkan bakat kritis dalam dunia jurnalistik dan membangun pemikiran kritis.

Koperasi Mahasiswa (Kopma)

Kopma adalah organisasi yang memicu jiwa entrepreneurship. Dengan kata lain, organisasi ini membangun kreativitas mahasiswa dalam mengembangkan bakat bisnis dan berfungsi sebagai koperasi pada umumnya. Kegiatan yang sering dilakukan ialah kedai wisuda, bazar buku, dan seminar kewirausahaan. Unit usaha yang ada antara lain fotokopi, rental komputer, toko buku, kafetaria, LPK (Lembaga Pendidikan Komputer), dan les privat.

Keluarga mahasiswa dan alumni penerima beasiswa Supersemar (KMA PBS) UNJ

Organisasi ini terintegrasi dengan Yayasan Supersemar yang bergerak menaungi penerima beasiswa Supersemar di UNJ.

Kelompok Peneliti Muda (KPM)

Salah satu unit kegiatan mahasiswa di UNJ yang bergerak di bidang penelitian dan penalaran adalah KPM.

Lembaga Dakwah Kampus (LDK) Universitas Negeri Jakarta

LDK adalah unit kegiatan mahasiswa yang melingkupi bidang kerohanian Islam di lingkungan UNJ.

Persekutuan Mahasiswa Kristen (PMK)

PMK adalah wadah kerohanian mahasiswa UNJ yang beragama Kristen.

Kelompok Mahasiswa Hindu Buddha (KMHB)

KMHB merupakan wadah kerohanian bagi mahasiswa yang menganut agama Hindu dan Buddha.

Banyak kan Quipperian, UKM yang ada di UNJ ini. Jadi buat kalian yang ingin meneruskan kuliah di UNJ, jangan khawatir tidak bisa menyalurkan hobi atau mengasah bakat kalian ya guys. Karena di UNJ telah tersedia berbagai macam UKM berikut dengan prestasi yang cukup membanggakan.

Penulis: Nurbaity

Lainya Untuk Anda

Skill Leadership: Pengertian, Tipe, Manfaat, dan Cara Mengembangkannya

Serba-serbi Jurusan Teknik Telekomunikasi

15 Jurusan Kuliah yang Tidak Ada Matematika, Apa Saja Pilihannya?